Teks Anekdot

Pengertian :
Anekdot merupakan cerita yang singkat, lucu dan menarik, yang mungkin menggambarkan atau orang sebenarnya.sedangkan menurut KBBI (Kamu Besar Bahasa Indonesia) diterangkan bahwa anekdot adalah cerita singkat yang menarik, karena lucu dan mengesankan. 

Struktur :

Abstrak 
Abstrak adalah bagian awal paragraf yang berfungsi memberi gambaran tentang isi teks
Orientasi 
Orientasi adalah bagian yang menunjukkan awal kejadian cerita atau latar belakang bagaimana peristiwa terjadi
Krisis 
Krisis adalah bagian dimana terjadi hal atau masalah yang unik atau tidak biasa yang terjadi pada diri penulis atau orang yang diceritakan
Reaksi 
Reaksi adalah bagian tentang bagaimana cara penulis atau orang yang ditulis menyelesaikan masalah yang timbul di bagian krisis
Koda 
Koda merupakan bagian akhir dari cerita unik tersebut.Bisa juga dengan memberi kesimpulan tentang kejadian yang dialami penulis atau orang yang diceritakan.
 
Ciri Umum :
1. Lucu 
2. Ada Sindirannya
3. Ada Kritiknya
4. Ada Objeknya (bisa orang terkenal, ataupun tidak) 
5. Memiliki Tujuan Tertentu
 
Ciri Bahasa :
 Menggunakan kata konjungsi (kata penghubung) 
 Menggunakan majas 
 Memiliki pertanyaan retoris 
 Menggunakan kata seru 
 Menggunakan kalimat perintah

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Labuan Bajo

Teks Prosedur Kompleks

Super Short Weekend Gateway in Bali Part 2